Kontroversi Video Musik “Famous,” Kanye West Siap Dituntut?

June 28, 2016

kanye-west-picks-on-taylor-swift-again-in-new-album-track-i-made-that-b-tch-famous-837524

Entah apa yang sebenarnya ada di pikiran Kanye West saat menyetujui ide pembuatan video musik “Famous” yang kerap menampilkan patung lilin para artis dunia dalam posisi tidur telanjang bersebelahan dan menjadi kontroversi dunia sejak dirilis pada 24 Juni lalu. Ada begitu banyak reaksi pro dan kontra terhadap video musik tersebut. Mulai dari perwakilan George Bush yang membantah terlibat dalam pembuatan video tersebut, hingga Taylor Swift yang sangat murka setelah menonton video musik tersebut dan tengah memikirkan langkah selanjunya.

Anehnya, Kanye justru mengatakan bahwa para artis yang ditampilkan dalam video musik “Famous” tersebut sudah menyetujui konten videonya. “Mereka ingin berada di ranjang itu ketika ditunjukkan preview visual dari video musiknya,” kata Kanye dilansir Billboard. “(Video musik) ini tidak mendukung tapi juga tidak anti mereka (para artis yang ada di video). Itu hanya komentar atas sebuah popularitas.”

Suami Kim Kardashian itu bahkan tak masalah jika ada pihak yang ingin menuntutnya atas video tersebut. “Bisakah seseorang menuntutku? #akuakanmenunggunya,” tulis Kanye di akun resmi Twitternya yang tak lama kemudian sudah dihapus lagi.

Comments and 1,820 views

Dimas Andra Saputra

Your Future Engineer │ Model United Nations │ Entertainment World

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply