Taylor Swift Menjadi Sangat Gila karena Cemburu di Video Musik “Blank Space” │ Music Video

November 11, 2014

taylor-swift-blank-space-video-still-2014-billboard-650

Swifties dimana pun kalian berada!! Ada kabar gembira nih dari Taylor Swift. Belum lama Taylor merilis album terbarunya yang bertajuk “1989,” Senin kemarin (10/11) Taylor Swift kembali mirilis video musik terbarunya yang berjudul “Blank Space.” Lagu yang ditulis oleh Taylor Swift, Max Martin, dan Shellback ini merupakan track kedua dari album “1989.” Lagu “Blank Space” bercerita tentang seorang wanita yang terobsesi pada pria dan menjadi gila ketika merasa cemburu

Dalam video musik yang berdurasi 4.30 menit ini, Taylor Swift menunjukkan kemampuan aktingnya. Taylor Swift yang pada awalnya berperilaku layaknya gadis manis, namun ketika ia dikhianati oleh pasangannya, dia memutuskan untuk menjadi dia yang sebenarnya dan mengubah keadaan yang ada di sekitarnya hingga Taylor ingin membunuh kekasihnya yang berselingkuh. Tidak hanya itu, Taylor juga merusak lukisan sang kekasih, memotong-motong pakaiannya, merusak mobilnya dengan stik golf, dll. Dalam lagu beraliran electropop dengan pengaruh minimal pop ini, Taylor seolah ingin menunjukkan sisi dewasanya.

Dalam video musik “Blank Space,” Taylor menggandeng model Sean O’Pry untuk menjadi bintangnya. Sedangkan Joseph Kahn dipercaya menjadi sutradara video musik ini. So untuk Flagers langsung check video musik terbarunya Taylor Swoft di bawah ini ya!

Comments and 5,535 views

Dimas Andra Saputra

Your Future Engineer │ Model United Nations │ Entertainment World

Related Posts

COMMENT

Comments Closed