Justin Timberlake Diseret dan Dibunuh dalam Video Musik “TKO”

Posted by
October 30, 2013

justin-timberlake-tko-video-0

The prince of Pop Music yang tengah menikmati masa panen kesuksesan, Justin Timberlake, menghadirkan video musik terbarunya, “TKO.” Kebahagiaan Justin dalam menguasai penjualan musik ternyata tidak membuatnya menghadirkan susana pesta yang meriah dalam video musik terbarunya. Nuansa kelam dan mencekam justru hadir dalam video musik “TKO.” Kali ini Justin Timberlake menjadi korban penganiyaan seorang wanita. Tubuhnya diseret menggunakan sebuah mobil di daerah gurun yang gersang dan penuh dengan bebatuan. Justin bahkan dibunuh oleh sang wanita yang membiarkannya terjun dalam posisi terikat bersama mobil tersebut ke arah jurang.

Konsep video musik yang berdurasi lebih dari 7 menit ini ditulis sendiri oleh Jutin Timberlake bersama sutradara Ryan Reichenfeld. Bintang pemeran karakter wanita yang menyiksa Justin adalah Riley Keough yang merupakan cucu dari Elvis Presley. Jika ingin melihat Justin Timberlake diseret dan dibunuh oleh seorang wanita, saksikan saja sendiri video musik “TKO.”

Comments and 3,320 views

Gia Adhika

I work in the entertainment, publishing & social media industry. Observes & writes about it. Author of ONE DIRECTION The Unofficial Book & Buku Pop Superstars.

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply