Film “Big Hero 6” Akan Jauh Berbeda dengan Versi Komik │Movie Trailer

September 3, 2014

sfsfs

Serial animasi terbaru karya Disney, “Big Hero 6” rencananya akan dirilis di bioskop dalam format 3D pada 7 November mendatang. Namun, film yang menggabungkan elemen superhero Marvel itu dipastikan tidak akan mendapat promosi besar-besaran. Alasannya adalah ternyata karena film yang diangkat dari komik yang berjudul sama ini sangat jauh berbeda dari versi aslinya. Perbedaan terjelas dapat dilihat dari segi grafis dan visualisasinya. Jadi jika film “Big Hero 6” ini dipromosikan secara besar-besaran nantinya akan membuat para penontonnya menjadi tertipu dan merasa di “PHP” kan oleh Disney.

Versi komik lawasnya sendiri merupakan garapan dari Steven T Seagle dan Duncan Rouleau pada tahun 1998 lalu. Entah apa alasan pihak Disney mengangkat cerita komik kalau berniat untuk merombak total alur cerita maupun karakternya. Film arahan Don Hall dan Chris Williams ini sendiri akan menceritakan tentang karakter Hiro dan robotnya, Baymax. Robot tersebut membantu memecahkan masalah dan berusaha menyelamatkan kotanya, San Fransokyo. Tapi untuk pecinta komik “Big Hero 6” sepertinya tidak menjadi halangan untuk tetap menonton film ini! Sebelum kita menonton filmnya kita lihat dulu yuk trailernya di bawah ini!

Comments and 6,178 views

Dimas Andra Saputra

Your Future Engineer │ Model United Nations │ Entertainment World

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply