30 Seconds To Mars – Up In The Air | Music Video

Posted by
April 22, 2013

o-UP-IN-THE-AIR-570

30 Seconds To Mars selama ini dikenal selalu merilis video klip dengan tema film pendek. Hal itu ternyata juga berlaku untuk video klip untuk single mereka “Up In The Air” yang diambil dari album terbarunya Love Lust Faith + Dream.

Sama seperti video lainnya, video klip Up In The Air juga disutradarai oleh Bartholomew Cubbins, nama pseudonymous dari Jared Leto sendiri. Bedanya, video klipnya kali ini mengambil tema artistik yang menampilkan para model, seniman, bahkan zebra dan singa asli! Video klip ini juga memadukan warna warni dengan nuansa dark edgy yang menurut Flagig, merupakan video klip terbaik mereka selama ini. Tidak ada kata lain selain, KEREN!

Terdapat banyak nama-nama tidak asing seperti Dita Von Teese, Damien Hirst, Jordyn Wieber, Mckayla Maroney, dan beberapa artis pendukung lain yang hadir dalam video ini. Memang sedikit lebih lama dibandikan lagu aslinya, yakni 8 menit untuk satu video klip ini. Tetapi, waktu 8 menit cukup membuat kalian tergila-gila dengan 30 Seconds To Mars.

Up In The Air merupakan single dari album terbaru 30 Seconds To Mars bertajuk Love Lust Faith + Dream yang dirilis Universal Music Indonesia. Bagi Flagers yang berminat untuk membeli album ini, Flagers bisa langsung memesannya via iTunes.

Comments and 4,483 views

Rendy Tsu

Music Director, Album Reviewer, and Blogger.

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply