New iPod Line Up!

Posted by
September 14, 2012

iPhone 5 telah dirilis kemarin, banyak hal yang menyita perhatian kami. Salah satunya adalah jajaran iPod terbaru, baik dari iPod shuffle, iPod Nano dan iPod Touch. Menarik! iPod Nano terbaru hadir dengan layar yang lebih luas sehingga terlihat seperti mini iPhone, 38% lebih tipis, baterai lebih tahan lama, FM transmitter, pedometer dan jaringan nirkabel seperti bluetooth. Selain itu tampilan iPod Nano lebih fresh dengan pilihan 7 warna terbaru. Untuk iPod Shuffle sejauh ini pembeda dari yang terdahulu adalah pada tampilan warna yang senada dengan jenis iPod lainnya.

iPod Touch tampil dengan desain baru, dengan memiliki cover warna-warni pada bagian belakangnya. Yang terpenting dari iPod Touch terbaru adalah layar 4 inch retina display, iSight camera 5 megapixe, iOS 6, EarPods dan Dual-core A5 chip yang mana sudah lebih dulu digunakan pada device iPhone 4S.

Well, menurut kami jajaran iPod terbaru ini layak untuk masuk kedalam list gadget mendatang, setuju?

Sumber : Apple

Comments and 4,525 views

Dimas Andhana

Husband, Father, founder of sneakersays.com , flagig.com & Dinoiki.com

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply