Terungkapnya Asal Usul “Annabelle” Pada Trailer Kedua│ Movie Trailer

August 24, 2014

Annabelle

Trailer kedua film “Annabelle,” yang merupakan spin-off film “The Conjuring” akhirnya telah resmi dirilis oleh Warner Bros pada Kamis (21/8) lalu. Boneka terkutuk dari film horor terkemuka, “The Conjuring” ini telah siap kembali meneror Anda di bioskop pada 3 Oktober 2014 mendatang. Pada trailer keduanya yang berdurasi hampir 3 menit ini, menampilkan penjelasan lebih detail mengenai kisah asal-usul boneka menyeramkan tersebut dan serangkaian adegan-adegan menegangkan yang membuat pemilik boneka “Annabelle” dipenuhi mala petaka .

Film ini mengisahkan tentang sepasang suami istri, John Form dan Mia yang baru saja pindah ke rumah barunya. Suatu hari John memberikan kado untuk istrinya yang sedang hamil berupa sebuah boneka unik. Kegembiraan Mia mendapatkan boneka yang ia beri nama “Annabelle” tidak berlangsung lama karena setelah adanya boneka tersebut, rumah mereka dipenuhi dengaan serangkaian kejadian aneh dan mengerikan. Film “Annabelle” diproduseri oleh John R Leonetti yang merupakan sinematografer pada film “The Conjuring.” Sementara sang sutradara asli film “The Conjuring,” James Wan hanya menjabat sebagai produser pada film ini. Untuk Flagers yang sudah tidak sabar menantikan kedatangan film “Annabelle” di Bioskop pada Oktober mendatang, sabar saja ya dahulu. Tapi dari pada penasaran, kita lihat dulu yuk trailer kedua film “Annabelle” yang baru dirilis dua hari lalu!

 

Comments and 6,280 views

Dimas Andra Saputra

Your Future Engineer │ Model United Nations │ Entertainment World

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply