Memoto, Kamera dengan Misi Merekam Hidup Penggunanya

Posted by
October 30, 2012

Kamu termasuk pengguna aplikasi instagram dan path? Ataupun seneng banget mengabadikan sarapan atau makan malam? Kalo iya, kamera yang satu ini cocok banget untuk kamu. Memoto, kamera dengan ukuran yang relatif kecil ini(seukuran korek api zippo) punya fitur sederhana yang dapat membuat kamu terpana dibuatnya.

Memoto dilengkapi dengan kamera 5 Megapixel dan GPS. Dengan cara kerja mengambil foto dan mencatat lokasi secara konstan sebanyak dua foto dalam setiap menitnya, Memoto akan merekam hidup kamu sehari-hari. Menggunakan klip, Memoto bisa dikenakan dibaju, kemeja ataupun tempat lain sesuka kamu. Dan jangan lupa device mini ini wheater protected.

Aura coolness Memento semakin bertambah dengan hadirnya Memoto. Memoto adalah aplikasi yang hadir pada platform iOS dan android. Aplikasi ini berfungsi sebagai timeline foto-foto hasil jepretan Memento kamu. Dengan visualisasi yang asik, pastinya Memoto akan memudahkan kamu untuk mengatur dan menikmati foto-foto tadi.

Saat ini Memoto menjadi salah satu produk tersukses yang ada di kickstarter. Untuk lebih lanjut tentang Memoto, bisa cek video dibawah ini. Briliant!

 

Comments and 3,610 views

Dimas Andhana

Husband, Father, founder of sneakersays.com , flagig.com & Dinoiki.com

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply