Wonder Woman Akan Hadapi Musuh Mengerikan Ini di Filmnya Nanti

January 13, 2017

wonder-woman-movie-2017-gal-gadot-images

Sebentar lagi, film “Wonder Woman” akan debut di layar lebar. Meski demikian, belum banyak detail-detail yang diungkapkan oleh pihak Warner Bros. Namun belum lama ini, aktor Chris Pine menyebutkan sosok musuh utama Wonder Woman (Gal Gadot). Mengutip dari salah satu media, Wonder Woman akan berhadapan dengan musuh bebuyutannya di Komik, yaitu Ares si dewa perang asal Yunani. Chris Pine mengatakan Ares berencana menghabisi umat manusia karena cemburu melihat ayahnya, Zeus membantu mereka.

Ares pun rupanya juga membunuh Zeus setelah ayahnya memihak pada kubu Amazon-nya Wonder Woman. Tokoh Ares ini pun diduga diperankan oleh Danny Huston, yang terlihat mengenakan seragam militer Jerman dalam trailernya. Jika laporan ini benar, film nanti akan mengarah ke versi baru dari awal mula Wonder Woman. Di situ Diana diceritakan sebagai putri dari Zeus dan menjadikan dirinya setengah saudara dengan Ares.

musuh-utama-di-wonder-woman-gal-gadot-terungkap

Sementara itu, Chris Pine sendiri berperan sebagai seorang pilot Amerika yang bekerja sama dengan pihak sekutu dan bertugas memata-matai pihak Jerman. Ia lantas mencuri formula rahasia, namun kemudian ditembak jatuh di perairan terbuka. Formula tersebut merupakan sebuah ramuan yang dapat memusnahkan umat manusia.

Film yang diadaptasi dari komik terbitan DC Comics ini diarahkan oleh sutradara Patty Jenkins dan diproduseri Zack Snyder. Selain Gal Gadot dan Chris Pine, film ini juga turut didukung oleh sederet aktor-aktris tenar seperti Robin Wright dan Lucy Davis. Sementara itu, film “Wonder Woman” sendiri rencananya akan ditayangkan pada 2 Juni 2017 mendatang.

Comments and 1,500 views

Dimas Andra Saputra

Your Future Engineer │ Model United Nations │ Entertainment World

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply