Trailer Perdana “Resident Evil: The Final Chapter” Dirilis dan Hadirkan Lee Jun Ki │ Movie Review

October 12, 2016

reposter

Sekuel keenam “Resident Evi,” yakni “Resident Evil: The Final Chapter,” semakin membuat penggemarnya penasaran. Tim produksi pun semakin gencar menggugah rasa penasaran fans. Seperti baru-baru ini, pihak Sony Pictures Entertainment telah merilis trailer tersebut.

Video trailer yang berdurasi hampir tiga menit itu dibuka dengan pemandangan reruntuhan gedung-gedung bertingkat. Pemandangan di sekeliling pun terlihat seperti kota mati. Alice (Milla Jovovich) tiba-tiba muncul diantara reruntuhan tersebut. Adegan seru dan menantang pun mulai terlihat di sepanjang trailer. Selain monster naga, beberapa zombie juga muncul menyerang Alice.

Dalam adegan selanjutnya, Alice dan rekan-rekannya berusaha untuk merusak T-virus yang diciptakan oleh pihak Umbrella Corporation. Tak ingin kalah, pihak musuh langsung menghadang niat Alice. Berbagai adegan ledakan dan tembak-tembakan pun semakin mewarnai trailer film “Resident Evil: The Final Chapter.” Selain Milla, aktor tampan asal Korea Lee Jun Ki juga ikut bermain dalam film tersebut.

Sementara itu, film “Resident Evil: The Final Chapter” menceritakan tentang usaha Alice yang harus kembali ke Racoon City setalah dikhianati oleh Wesker di Washington DC. Sebagai salah satu manusia yang selamat, ia harus berjuang untuk memerangi Umbrella Corporation yang ingin memusnahkan manusia.

Selain Milla dan Jun Ki, film “Resident Evil: The Final Chapter” juga akan dibintangi oleh Ali Larter hingga Wentworth Miller. Rencananya, film garapan sutradara Paul W.S. Anderson itu akan dirilis pada 27 Januari 2017 mendatang. Yang sudah tidak sabar menantikan filmnya, kita saksikan dulu yuk trailernya di bawah ini

Comments and 2,823 views

Dimas Andra Saputra

Your Future Engineer │ Model United Nations │ Entertainment World

COMMENT

Leave a Reply