“Independence Day: Resurgence,” Aksi Penyelamatan Dunia dari Serangan Alien│ Movie Review

June 23, 2016

independence_day__resurgence_poster_by_sahinduezguen-d901dsm

Setelah 20 tahun, alien kembai menginvasi bumi dengan jumlah yang lebih besar. Sekitar 20 tahun lalu, pada tahun 1996, film “Independence Day” dirilis, di mana saat itu juga diceritakan bumi diserang oleh alien. Kini sekuel film “Independence Day” yang dirilis 20 tahun kemudian juga kembali diserang oleh alien dengan jumlah yang lebih banyak di film “Independence Day : Resurgence.”

Film ini dimulai dengan sebuah adegan di bulan di mana terdapat pangkalan ESD (Earth Space Defense), sebuah badan keamanan yang dibentuk PBB untuk mengantisipasi serangan dari luar angkasa. Film ini dibuka dengan memperlihatkan kehidupan sehari-hari manusia yang berjaga di ESD, mereka menjaga satelit, makan, ngobrol, dan melakukan hal standar lainnya.

independence-day-resurgence

Jalan cerita dan penjelasan film ini dimulai ketika ada beberapa orang yang kepalanya kesakitan karena diajak berkomunikasi oleh alien. Saat yang sama beberapa simbol aneh juga mulai muncul di bumi. Sebuah kapal besar tiba-tiba muncul di bulan, di dekat pangkalan ESD. Para penghuni ESD ketakutan dengan kemunculan kapal besar tersebut maka Presiden Amerika Serikat, yakni Presiden Lanford yang mengawasi dari bumi memberi perintah untuk menembak. Hal serupa juga dianjurkan oleh pemimpin dari ESD.

resurgence-social

Kapal tersebut ditembak dan kemudian rusak dan jatuh ke permukaan bulan hinga hancur. Manusia senang karena mereka selamat. Para manusia di bumi dan di bulan sama-sama melakukan perayaan besar atas kemenangan manusia melawan alien. Namun, tak lama saat sedang perayaan, sebuah kapal yang lebih besar datang menuju bumi. Kapal tersebut berukuran sangat besar hingga menutupi sebagian bumi.

Kapal tersebut diisi ratu alien dan juga ratusan hingga ribuan alien yang ingin memusnahkan manusia. Kapal tersebut menembakan laser ke dasar laut untuk menghancurkan bagian inti bumi. Para manusia hanya memiliki waktu dalam hitungan jam sebelum inti bumi dihancurkan dan seluruh manusia di bumi musnah.
earth-alien-dogfight-independence-day-resurgence-01-600x350

Film ini menghadirkan kisah yang intense. Dalam ceritanya sendiri manusia hanya memiliki waktu dalam hitungan jam dalam mengalahkan ratu alien sebelum inti bumi meledak. Dalam film ini juga diperlihatkan bahwa seluruh dunia bersatu dalam menyerang alien demi menyelamatkan bumi. Namun siapapun yang menonton film ini pasti akan menyadari bahwa film ini memiliki kemasan yang sangat Amerika.

Beberapa hal yang jelas terlihat adalah ketika kapal raksasa alien tersebut mendarat di bumi, kapal tersebut menutupi sebagian bumi dari Eropa hingga Amerika Serikat. Namun kapal alien tersebut berhenti tepat di belakang gedung putih.

screen-shot-2016-04-22-at-10-55-24-am

Kemudian adalah tanggal terjadinya serangan dari alien tersebut adalah pada tanggal 4 Juli. Bahkan dalam film tersebut dikatakan saat alien sedang menyerang manusia “tanggal 4 Juli tidak akan kita ingat lagi sebagai hari kemerdekaan Amerika Serikat, tapi hari di mana manusia dari seluruh dunia berhasil bersatu.” Hal berikutnya juga yang tampak sangat jelas adalah komande tertinggi ESD berada di tangan presiden Amerika Serikat.

W3XVkUR5Jj

Film ini diperankan oleh Liam Hemsworth, Jeff Goldblum, Bill Pullman, Maika Monroe, Travis Tope, William Fichtner, Jessie Usher, dan Angelababy. Disutradarai oleh Roland Emmerich. Untuk Flagers yang penasaran dengan filmnya, yuk langsung saja saksikan di bioskop-bioskop kesayangan kalian.

Comments and 4,016 views

Dimas Andra Saputra

Your Future Engineer │ Model United Nations │ Entertainment World

Related Posts

COMMENT

Leave a Reply